TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 2:15

Konteks
2:15 Orang-orang ini tidak mabuk seperti yang kamu sangka, karena hari baru pukul sembilan, i 

Kisah Para Rasul 2:1

Konteks
Pentakosta
2:1 Ketika tiba hari Pentakosta 1 , t  semua orang percaya berkumpul u  di satu tempat.

1 Samuel 1:14

Konteks
1:14 Lalu kata Eli kepadanya: "Berapa lama lagi engkau berlaku sebagai orang mabuk? Lepaskanlah dirimu dari pada mabukmu."

Ayub 32:19

Konteks
32:19 Sesungguhnya, batinku seperti anggur yang tidak mendapat jalan hawa, seperti kirbat baru yang akan meletup. o 

Kidung Agung 7:9

Konteks
7:9 Kata-katamu manis bagaikan anggur!" Ya, anggur itu mengalir kepada kekasihku o  dengan tak putus-putusnya, melimpah ke bibir orang-orang yang sedang tidur!

Yesaya 25:6

Konteks
Keselamatan bagi bangsa-bangsa di Sion
25:6 TUHAN semesta alam akan menyediakan di gunung i  Sion ini 2  bagi segala bangsa-bangsa suatu perjamuan j  dengan masakan yang bergemuk, suatu perjamuan dengan anggur yang tua benar, masakan yang bergemuk 3  dan bersumsum, anggur k  yang tua yang disaring endapannya.

Zakharia 9:15

Konteks
9:15 TUHAN semesta alam akan melindungi k  mereka, dan mereka akan menghabisi dan menginjak-injak pengumban-pengumban. l  Mereka akan minum darah seperti minum anggur m  dan menjadi penuh seperti bokor n  penyiraman, seperti penjuru-penjuru o  mezbah.

Zakharia 9:17

Konteks
9:17 Sungguh, alangkah baiknya itu dan alangkah indahnya! Teruna bertumbuh pesat karena gandum, dan anak dara karena anggur.

Zakharia 10:7

Konteks
10:7 Efraim akan seperti seorang pahlawan, hati mereka akan bersukacita seperti oleh anggur. j  Anak-anak mereka akan melihatnya, lalu bersukacita dan hati mereka bersorak-sorak k  karena TUHAN.

Efesus 5:18

Konteks
5:18 Dan janganlah kamu mabuk oleh anggur 4 , n  karena anggur menimbulkan hawa nafsu, tetapi hendaklah kamu penuh dengan Roh 5 , o 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:1]  1 Full Life : PENTAKOSTA.

Nas : Kis 2:1

Hari Pentakosta merupakan hari raya terbesar yang kedua dalam tarikh Yahudi. Peristiwa ini merupakan perayaan penuaian setelah panen gandum ketika hulu hasil dipersembahkan kepada Allah (lih. Im 23:17). Demikianlah hari Pentakosta bagi gereja melambangkan awal penuaian jiwa-jiwa oleh Allah dalam dunia.

[25:6]  2 Full Life : DI GUNUNG SION INI.

Nas : Yes 25:6

Yesaya bernubuat tentang kerajaan dan keselamatan yang akan datang setelah Kristus datang kembali ke bumi (ayat Yes 25:6-12; bd. pasal Wahy 19:1-21:27). "Gunung Sion" mengacu kepada Yerusalem (bd. Yes 2:1-4; 24:23; Wahy 21:1-2); "segala bangsa-bangsa" menunjukkan keberhasilan pemberitaan Injil ke seluruh dunia.

[25:6]  3 Full Life : ANGGUR YANG TUA BENAR, MASAKAN YANG BERGEMUK.

Nas : Yes 25:6

Pesta mewah yang akan dinikmati dalam Kerajaan Allah ialah berkat-berkat indah yang akan dialami orang percaya di hadapan-Nya. Suatu perjamuan dengan "anggur yang tua" (Ibr. _shemarim_) secara harfiah artinya "perjamuan keawetan", mungkin mengacu kepada sari buah anggur yang telah diawetkan untuk jangka waktu yang lama. Perhatikan Yer 48:11-12, di mana Allah membandingkan Moab dengan sari anggur yang dibiarkan di atas endapannya sehingga "rasanya tetap padanya, dan baunya tidak berubah" -- yang artinya berkat-berkat Allah, yang telah tersimpan selama berabad-abad untuk umat-Nya yang setia, tidak akan berubah maksudnya dari semula

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA).

[5:18]  4 Full Life : ANGGUR.

Nas : Ef 5:18

Kepenuhan Roh Kudus tergantung pada tanggapan orang percaya terhadap kasih karunia yang diberikan kepada mereka untuk mencapai dan memelihara pengudusan. Maksudnya, seseorang tidak mungkin "mabuk oleh anggur" dan pada saat yang sama "penuh dengan Roh." Paulus mengingatkan semua orang percaya tentang perbuatan sifat berdosa -- bahwa mereka yang melakukan hal itu "tidak akan mendapatkan bagian dalam Kerajaan Allah" (Gal 5:19-21; bd. Ef 5:3-7). Lagi pula, mereka "yang melakukan hal-hal yang demikian" (Gal 5:21) tidak akan mendapat bagian dalam kehadiran dan kepenuhan Roh Kudus. Dengan kata lain, tidak memiliki "buah Roh" (Gal 5:22-23) berarti kehilangan kepenuhan Roh

(lihat cat. --> Kis 8:21).

[atau ref. Kis 8:21]

[5:18]  5 Full Life : PENUH DENGAN ROH.

Nas : Ef 5:18

"Hendaklah ... penuh" (bentuk waktu ini pasif-imperatif) dalam bahasa Yunani mengandung arti "dipenuhi berkali-kali." Anak-anak Allah harus senantiasa mengalami pembaharuan (Ef 3:14-19; 4:22-24; Rom 12:2) dengan berkali-kali dipenuhi Roh Kudus.

  1. 1) Orang Kristen harus dibaptis dengan Roh Kudus setelah pertobatan

    (lih. Kis 1:5; 2:4), namun mereka perlu berkali-kali dipenuhi dengan

    Roh untuk menyembah, melayani, dan bersaksi

    (lihat cat. --> Kis 4:31;

    lihat cat. --> Kis 4:33;

    lihat cat. --> Kis 6:3).

    [atau ref. Kis 4:31-33; 6:3]

  2. 2) Orang percaya mengalami kepenuhan Roh berkali-kali dengan memelihara iman yang hidup pada Yesus Kristus (Gal 3:5), dipenuhi dengan Firman Allah (Kol 3:16), berdoa, mengucap syukur dan memuji Tuhan (ayat Ef 5:19-20; 1Kor 14:15), melayani sesama (ayat Ef 5:21), dan melakukan apa yang diinginkan oleh Roh Kudus (Ef 4:30; Rom 8:1-14; Gal 5:16 dst; 1Tes 5:19).
  3. 3) Beberapa akibat dari hal penuh dengan Roh adalah:
    1. (a) berbicara dengan sukacita kepada Allah dalam mazmur, kidung puji-pujian, dan nyanyian rohani (ayat Ef 5:19),
    2. (b) mengucap syukur (ayat Ef 5:20) dan
    3. (c) merendahkan diri seorang kepada yang lain (ayat Ef 5:21).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA